Minggu, 05 Mei 2013

Tanpa BLT, Pemerintah Tunda Penaikan BBM

Tanpa BLT, Pemerintah Tunda Penaikan BBM - Pemerintah menegaskan kebijakan penaikan harga bahan bakar minyak (BBM) sudah satu paket dengan penyaluran bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) dan tiga program penanggulangan kemiskinan lainya.

Jika DPR RI tidak mengabulkan permintaan penambahan dana untuk BLSM dan tiga program itu melalui APBNP, pemerintah memutuskan menunda kebijakan penaikan harga BBM.

"Kebijakan kenaikan BBM disertai pemberian BLSM bagi rakyat miskin itu sudah jadi satu paket. BLSM itu jaring pengaman sosial (safety net) agar masyarakat tidak jatuh miskin saat harga BBM dinaikkan," sebut Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menko Kesra) Agung Laksono, Jumat (3/5) malam, di Jakarta.

Menko menambahkan pemerintah sudah menghitung jika harga BBM dinaikkan menjadi sekitar Rp6.500 per liter akan timbul inflasi yang menyebabkan harga-harga naik.

Tanpa paket jaring pengaman sosial walhasil tingkat kemiskinan bakal naik.

Untuk jaring pengaman sosial pemerintah telah menyiapkan paket BLSM (dulu bantuan langsung tunai-BLT), dan perluasan penerima dan penambahan hibah dari Program Keluarga Harapan (PKH), Beras Miskin (Raskin), dan Bantuan Siswa Miskin (BSM). Paket jaring pengaman itu dinamakan Program Percepatan dan Perluasan Perlindungan Sosial (P4S).


>>> Ayo Ikutan Kontes Humor JOKES.WEB.ID <<<



Tidak ada komentar:

Posting Komentar