Korban Banjir Ngawi Jadi 5 Orang - Jumlah korban meninggal akibat bencana banjir di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, mencapai 5 orang.
Satu korban diketemukan Rabu (10/4). Yakni Yanuar Fabianto,15, pelajar salah satu SMP di Ngawi.
“Jenazah korban diketemukan di sungai berjarak satu kilometer dari titik
tenggelamnya. Korban dilaporkan tenggelam akibat bermain dengan
rekannya di sungai saat banjir terjadi,” kata Ketua Pelaksana Badan
Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ngawi Eko Heru Cahyono,
Rabu (10/4).
Menurut Heru, banjir akibat Bengawan Solo meluap di wilayah Ngawi yang
terjadi sejak dua hari lalu menelan banyak korban. Selama dua hari
banjir tercatat 5 korban meninggal. Ke-5 korban tersebut masing-masing
satu orang berasal dari Kecamatan Pangkur, Kedungbanteng, Watualang,
Kedungputri, dan kecamatan Kedunggalar.
Mayoritas korban tengah berada di pinggir sungai atau bermain di sungai lalu terseret arus.
Korban warga Kecamatan Kedunggalar tenggelam Selasa (9/4) lalu saat bermain bersama dengan 3 orang temannya.
Pencarian dilakukan Badan Penangulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ngawi dan Tim SAR hingga larut tidak membuahkan hasil.
“Korban tenggelam saat bermain di pinggir sungai. Mereka terjun ke sungai untuk mandi,” ujar Heru.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar