Seluruh sekolah yang ada di DKI Jakarta akan mendapatkan program
IndiSchool yang dilakukan Telkom Indonesia memungkinkan pelajar
menggunakan internet dengan serat cyber optik dengan tarif Rp 1000 per
hari.
"Setelah Direktur Utama ketemu Jokowi, kami berkomitmen
sampai Maret 2013 nanti, seluruh sekolah di DKI yang jumlahnya 7000
buah akan mendapatkan program ini," tutur Muhammad Awaluddin, Direktur
Enterprise & Wholesale PT Telekomunikasi Indonesia Tbk di SMU 8
Jakarta, Kamis (10/1/2013).
Saat ini baru sekitar 1.500 sekolah di
DKI Jakarta yang memperoleh program IndiSchool ini. Hingga akhir Maret,
program IndiSchool untuk Jabodetabek akan menyasar hingga 11 ribu
sekolah
"Sebenarnya program IndiSchool telah ada di 3000 sekolah.
Kita targetkan sampai akhir tahun 2013 kita harapkan 100 ribu sekolah
dari 300 ribu sekolah juga mendapatkan program yang sama," kata
Awaluddin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar