Minggu, 06 Januari 2013

Demokrat: Jokowi yang Meniru SBY Blusukan


JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrat, Andi Nurpati, menegaskan bukan pertama kalinya Presiden SBY melakukan inspeksi mendadak tanpa protokoler atau blusukan seperti yang dilakukan Presiden kemarin di Teluk Naga, Banten.

"Silakan buka berita-berita media massa mulai tahun 2004. SBY sudah sering kunjungan-kunjungan seperti itu. Jadi harusnya dibalik bahwa Jokowi yang justru meniru SBY (melakukan blusukan)," kata Nurpati ketika Tribunnews.com, Sabtu (5/1/2013).

Aksi blusukan SBY dinilai sejumlah pihak meniru gaya Gubernur DKI Jakarta Jokowi.

Menurut Nurpati bagi yang sudah tahu kegiatan-kegiatan SBY sejak awal seperti itu maka tentu tidak mengherankan. "Menurut saya sebaiknya hal-hal yang dilakukan oleh pejabat atau tokoh apalagi mau dekat dengan rakyat(siapapun dan partai apapun) kalau itu positif kenapa harus disoal?" ujar Nurpati.

Dikatakan SBY juga sering rapat mendadak dengan kabinetnya seperti tiba-tiba mengajak rapat di Bandara atau kalau melakukan kunjungan ke daerah.  "Beliau juga sering melakukan Safari Ramadhan dan kunjungi masyarakat serta kegiatan lain yang sifatnya terjadwal dan mendadak," kata dia.

Nurpati mengatakan di internal Partai Demokrat, SBY juga sudah biasa membuat meeting mendadak dan menyapa kader, berdialog dengan kader dan pimpinan Demokrat lainnya.


>>> sumber <<<

Tidak ada komentar:

Posting Komentar