"Saya dikirimin gitar bass-nya (Robert) Trujillo, lengkap dengan tanda tangan dan ada CD-nya (compact disc). Gitarnya bagus banget. Agak berat, warnanya cokelat. Saya senang sekali," kata Jokowi di Sunter, Jakarta Utara, Rabu (1/5).
Robert Trujillo adalah pemain bass dari band cadas asal Amerika Serikat itu. Jokowi begitu senang lantaran dirinya adalah salah satu penggemar berat Metallica.
"Besok saya tunjukin deh. Pokoknya gitarnya bagus," imbuh Jokowi.
Kisah kedatangan gitar bass itu cukup unik. Jonathan Liu, salah satu promotor musik asal Indonesia, sempat berkunjung ke AS beberapa waktu silam. Di negeri Paman Sam, Jonathan bersua dengan Trujillo.
Jonathan kemudian menyampaikan minatnya mengundang Metallica untuk bertandang ke Indonesia. Dia menyampaikan ide memadukan musik rock Metallica dengan musik dan tarian Kecak dari Bali. Ide itu menarik hati Trujillo.
Merasa idenya diterima baik oleh pria berjanggut panjang itu, Jonathan pun pulang ke Indonesia dan menemui Jokowi. Dia mengatakan ingin membawa Metallica ke Indonesia.
"Saya setuju sekali. Langsung saya tawarkan untuk main di Jakarta," ucap bapak tiga anak itu.
Jokowi menyodorkan tiga pilihan lokasi tampil bagi Metallica, yaitu Monumen Nasional (Monas), Fatahillah, dan Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Tiba-tiba Jonathan menyodorkan gitar bass kepada Jokowi. Gitar itu diberikan lantaran Jonathan mengatakan kepada Trujillo bahwa Jokowi merupakan fan Metallica. Senang mendengar itu, Trujillo langsung menitipkan gitar bassnya ke Jonathan untuk disampaikan ke Jokowi.
Jokowi pun berharap undangan dan rencana musik Kecak Rock itu bisa terlaksana di Jakarta. Dia berharap kedatangan Metallica nanti tidak akan rusuh seperti kedatangan mereka pertama kali ke Indonesia pada 1993.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar