Dua remaja yang kehilangan jari tangan mereka saat ambil bagian dalam
permainan tarik tambang di sebuah sekolah di California selatan telah
sadar pascamenjalani operasi.
Juru bicara USC Medical Center, Los Angeles Rosa Sacca mengatakan anak
laki-laki dan perempuan itu dalam kondisi stabil didampingi orang tuan
mereka. Namun, Sacca tidak mengetahui apakah dokter berhasil
menyambungkan kembali jari-jari mereka.
Pihak berwenang menyebut kedua pelajar itu ambil bagian dalam permainan
tarik tambang saat makan siang di SMU South El Monte pada Senin (4/2).
Mereka mengikatkan tambang itu di tangan mereka saat tambang itu putus
dan mengamputasi jari-jari mereka.
Kedua pelajar itu kehilangan empat jari di tangan kanan mereka dan sang pelajar putri juga kehilangan ibu jari tangan kirinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar