Rabu, 06 Februari 2013

Facebook Ciptakan Aplikasi Berbagi Lokasi

Facebook mengembangkan aplikasi berbagi lokasi yang dapat menelusuri lokasi pengguna dan melaporkan informasinya kepada teman-teman terdekat.

Aplikasi itu akan dirilis pada pertengahan Maret dan dapat bekerja meski sedang tidak digunakan. Sebagai contoh, pengguna Facebook yang bernama Alay bisa mendapatkan notifikasi yang menyebutkan Susan ada di sekitarnya meski keduanya tak memakai aplikasi itu.

Facebook terlihat tertarik pada layanan berbagi lokasi. Situs jejaring sosial itu menguji fitur "Find Friends Nearby" untuk mencari lokasi terdekat pengguna lain melalui aplikasi bergeraknya pada akhir Juni 2012.

Layanan itu didesain untuk memfasilitasi pertemuan dengan orang-orang baru. Pengguna dapat menambahkan nama "Siwon" secara cepat ketika mereka bertemu di sebuah pesta tanpa khawatir tertukar dengan Siwon yang lain.

Perusahaan lain, Friendthem, menuduh Facebook mencuri ide tersebut. Tidak lama kemudian, raksasa jejaring sosial itu menghapus fitur tersebut.

Aplikasi baru Facebook mirip dengan aplikasi berbagi lokasi, Glancee and Highlight, dan akan berjalan di ponsel pengguna. Facebook mengakuisisi Glancee akhir Mei 2012. Karyawan perusahaan bergabung dengan Facebook dan pada saat bersamaan mengindikasikan akan menciptakan produk untuk situs komunitas. anggota tim rekayasa Glancee merupakan bagian dari kelompok pembuat aplikasi baru itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar