tendangNews - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) RI dan Pemerintah
Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara menandatangani perjanjian kerja sama
pengembangan aplikasi informatika.
Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin, Rabu (27/3), mengatakan kerja sama
tersebut dilakukan dalam rangkaian pertemuan khusus Asosiasi Pemerintah
Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) di Jakarta.
Implementasi pengembangan aplikasi informatika di daerah ini sangat
penting, sebagai upaya pemenuhan informasi publik khususnya di bidang
pemerintahan.
Kerja sama yang akan ditangani oleh Direktorat Jenderal Aplikasi
Informatika Kemenkominfo ini, diharapkan dapat membentuk dan membina
para relawan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) dan penyediaan
fasilitas pelayanan surat elektronik bagi para Pegawai Negeri Sipil
(PNS) menggunakan PNS-mail.
Kerja sama ini sudah dirintis sejak tiga bulan lalu sehingga pemerintah
daerah sangat mensyukuri realisasinya melalui penandatanganan nota
kesepahaman ini," Ungkap Bupati.
PNS di daerah ini, tidak boleh lagi buta dengan Teknologi Informasi (TI)
yang saat ini sudah menjadi kebutuhan mendesak dan mendasar di
lingkungan pemerintahan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar